Review Samsung Chromebook 4 Berdasarkan Penggunaan
Review Samsung Chromebook 4 berdasarkan penggunaan dan pengalaman selama lebih dari satu bulan.
Chromebook gampangnya adalah notebook yang menggunakan sistem operasi Chrome OS.
Kalian bisa membayangkan notebook dengan spesifikasi kentang (rata-rata Intel Celeron 4020), yang tidak menggunakan Windows. Apakah penggunaan Chromebook mumpuni untuk kebutuhan sehari-hari?
Mengingat harga perangkat ini jauh di bawah rata-rata laptop pada umumnya. Yaitu berada di harga 1,2 juta sampai 1,7 juta.
Kabar baiknya, salah satu tim ulasanesia menggunakan Chromebook Samsung untuk keperluan membuat konten artikel. Dan berikut merupakan hasil ulasannya.
Dokumen pribadi |
Spesifikasi Samsung Chromebook 4 (Specs Tech)
Samsung menyebut produk Chromebook sebagai cara kerja yang lebih cerdas dan sederhana. Chromebook Samsung memiliki desain yang, menurut kami, lebih baik daripada Chromebook lainnya dari Dell, HP, atau Acer.
Tampak depan |
Perlu kalian pahami bahwa harga di atas tergantung pada toko tempat membeli, kondisi, dan keadaan Chromebook. Kami mendapatkan Samsung Chromebook 4 seharga 1,2 juta dan untungnya, keadaan mulus nominus.
Review Samsung Chromebook 4: Kelebihan dan Kekurangan
Kelebihan yang paling terasa saat kami menggunakannya adalah: daya tahan baterai luar biasa, kelancaran browsing dan menggunakan produk Google (Dokumen, Spreadsheet, Play, dsb).
Kemudian, kelebihan juga kami rasakan dari performa Chrome OS stabil walaupun digunakan berjam-jam. Serta bobot yang jauh lebih ringan daripada laptop 14 inchi.
Sedangkan kekurangannya, tentu saja tidak bisa install aplikasi Windows serta perlu adaptasi lebih serius dengan layout keyboard. Berikut daftar kelebihan dan kekurangannya dalam tabel.
Perbandingan ukuran dengan laptop 14 inchi |
Perbandingan ukuran charger |
Di Samsung Chromebook 4 ini berdasarkan pengalaman dan penggunaan beberapa waktu. Sebenarnya mousepad terdapat fitur gesture untuk melakukan scroll up dan scroll down.
Tetapi, kami lebih suka menggunakan mouse wireles karena lebih mudah untuk konfigurasi klik kiri dan klik kanan. Tentunya kalian bisa menyesuaikan dengan karakteristik penggunaan masing-masing.
Lantas, Samsung Chromebook 4 Ini Cocok untuk Siapa?
Keyboard Samsung Chromebook 4 full size masih nyaman |
Review Samsung Chromebook 4 yang kami lakukan murni pendapat subjektif, yang semoga mengarah pada objektivitas. Sebelumnya, tim ulasanesia menggunakan laptop Windows 14 inchi.
Dan masa transisi dari Windows OS ke Chrome OS ternyata membutuhkan cukup banyak energi. Sehingga kami tidak bisa menyarankan untuk semua orang menggunakan perangkat Chromebook. Berikut beberapa pihak yang kemungkinan cocok dengan ini.
- Blogger, jika kalian hanya berkutat pada semua konten artikel di website, Chromebook bisa dilirik.
- Penulis artikel, misalnya kalian menyediakan jasa artikel SEO, layanan riset keyword, atau hal-hal yang berkaitan dengan jasa secara online.
- Admin media sosial dan marketplace, yang notabene memiliki tugas kontrol serta monitoring.
- Mencari hiburan, baik selancar di media sosial maupun nonton video. Mengingat daya tahan baterai Chromebook yang di luar nalar.
- Arsiparis data tertentu, penyimpanan Chromebook langsung terintegrasi dengan Google Drive sehingga memudahkan untuk menyimpan data secara cloud.
Pada intinya, jika kalian tidak bergantung pada penggunaan aplikasi Windows untuk kebutuhan utama. Maka Chromebook dapat menjadi alternatif yang affordable, murah, dan lancar.
Tetapi jika kalian harus menggunakan aplikasi Windows, tetap pertimbangkan menggunakan laptop dengan sistem operasi Windows.
Sebab, Chromebook sangat tergantung pada produk Google, termasuk kebutuhan office. Misalnya untuk menulis menggunakan Google Dokumen, Excel di Spreadsheet, atau penyimpanan ke Google Drive.
Kesimpulan
Pada akhirnya, kami merasa puas menggunakan Chromebook Samsung ini. Terlebih pada kelebihan yang benar-benar membantu, dan kekurangannya yang tidak terlalu berpengaruh untuk urusan kami.
Harga 1,2 juta untuk mendapatkan perangkat produktif yang demikian, menurut kami sangat layak.
Kami ingin mengucapkan dengan bangga: selamat tinggal colokan listrik, selamat tinggal laptop berat, selamat tinggal punggung yang sakit. Dan selamat datang untuk efisiensi, praktis, serta fleksibel dalam produktivitas!
Oya, sebagai tambahan, kami beli Samsung Chromebook 4 di sini.
Sekian sekilas review Samsung Chromebook 4 yang kami gunakan. Jika ada perubahan atau tambahan informasi yang berpengaruh pada ulasan ini, seperti biasa, kami akan melakukan update!